Soal Panel OLED iPhone, Samsung dan LG Punya Saingan Baru
Judul : Soal Panel OLED iPhone, Samsung dan LG Punya Saingan Baru
link : Soal Panel OLED iPhone, Samsung dan LG Punya Saingan Baru
Liputan6.com, Jakarta - Samsung dan LG dilaporkan memiliki saingan baru, yang juga ingin menyuplai panel OLED untuk iPhone. Menurut laporan, Japan Display (JDI) dan Sharp akan mencoba bersaing dengan kedua perusahaan asal Korea Selatan (Korsel) tersebut.
Dilansir Phone Arena, Selasa (16/1/2018), Samsung merupakan satu-satunya penyuplai panel OLED untuk iPhone pada 2017, tapi tahun ini perusahaan dilaporkan tidak hanya akan berbagi pasar dengan LG. JDI dan Sharp juga berambisi menyuplai panel OLED untuk smartphone Apple pada tahun ini.
Sharp kemungkinan akan mulai memproduksi panel OLED lebih dahulu daripada JDI yaitu pada awal semester II 2018. Perusahaan asal Jepang tersebut juga akan menggunakan panel OLED yang sama untuk smartphone miliknya pada tahun ini.
Banyaknya ketertarikan dari para manufaktur layar ini tidak hanya menguntungkan Apple, tapi juga berbagai vendor smartphone lain. Pasalnya, tidak akan ada kendala suplai panel OLED seperti yang dialami oleh Apple pada tahun lalu.
Selain itu, biasanya harga jual akan turun ketika suplai melebihi permintaan. Hal ini akan menjadi kabar baik untuk Apple, terutama karena panel OLED yang pertama kali digunakan pada iPhone X merupakan komponen paling mahal untuk smartphone tersebut.
Demikian Informasi Teknologi Soal Panel OLED iPhone, Samsung dan LG Punya Saingan Baru
Soal Panel OLED iPhone, Samsung dan LG Punya Saingan Baru
Anda sekarang membaca artikel Soal Panel OLED iPhone, Samsung dan LG Punya Saingan Baru dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2018/01/soal-panel-oled-iphone-samsung-dan-lg.html