ICUBE Gelar Meet Magento ID 2018 untuk Dukung Perkembangan e-Commerce
Judul : ICUBE Gelar Meet Magento ID 2018 untuk Dukung Perkembangan e-Commerce
link : ICUBE Gelar Meet Magento ID 2018 untuk Dukung Perkembangan e-Commerce
Liputan6.com, Jakarta - Pertumbuhan e-Commerce yang semakin berkembang dan mempengaruhi bisnis saat ini membuat ICUBE menggelar acara Meet Magento Indonesia (MM18ID). ICUBE sendiri merupakan penyedia solusi e-Commmerce andal selama lebih dari 14 tahun.
Meet Magento Indonesia sendiri dilangsungkan pada 7 Agustus 2018. Ada beberapa agenda yang digelar, seperti konferensi terkemuka yang berfokus pada bisnis, e-Commerce, platform Magento dan ekosistem regionalnya, termasuk semua sisi pasar e-Commerce.
Selain Indonesia, acara yang dihadiri oleh lebih dari 300 pengunjung dari berbagai negara di Asia ini, juga diadakan di 30 negara lain di seluruh dunia termasuk Amerika Serikat, Jepang, Rusia, Brasil, Jerman, Italia, Spanyol, Swiss, dan Polandia.
Tidak hanya berfokus pada pengembangan bisnis e-Commerce, acara ini juga bertujuan untuk membantu penyedia layanan masuk ke target pasarnya. Cara yang dilakukan adalah berinteraksi dengan integrator sistem dan pemain lain dalam ekosistem regional.
“Ini adalah acara Meet Magento ketiga yang diselenggarakan ICUBE di Jakarta. Tahun lalu, ada lebih dari 200 orang peserta yang terdiri dari retailer, developer, mitra teknologi, dan penyedia solusi eCommerce yang datang dan berbagi tentang bisnis nyata dan solusinya”, ujar selaku Direktur ICUBE Muliadi Jeo dalam keterangan resmi yang diterima, Rabu (15/8/2018).
Beberapa topik yang dibahas dalam acara ini, selain seputar Magento, ada pula mengenai omnichanel, bisnis e-Commerce B2B, termasuk Progresive Web Apps (PWA) Acara tahun ini juga turut menghadirkan jajaran pembicara global ternama di bidangnya.
Adapun pembicara yang hadir adalah President Meet Magento Thomas Goletz, CEO dan Co-founder Forstok.com Gesvyn Tjandra, CEO Kensium Rahul Gedupudi, CEO Divante Tom Karwatka, dan beberapa pembicara lainnya.
Selain menghelat Meet Magento, untuk pertama kalinya, ICUBE juga menyelenggarakan Magento Contribution Day di Jakarta pada 6 Agustus 2018. Di acara ini, pengunjung dapat mengambil bagian dalam gerakan global mempercepat inovasi pada Magento 2 Core.
* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.
Demikian Informasi Teknologi ICUBE Gelar Meet Magento ID 2018 untuk Dukung Perkembangan e-Commerce
ICUBE Gelar Meet Magento ID 2018 untuk Dukung Perkembangan e-Commerce
Anda sekarang membaca artikel ICUBE Gelar Meet Magento ID 2018 untuk Dukung Perkembangan e-Commerce dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2018/08/icube-gelar-meet-magento-id-2018-untuk.html