Google Tawarkan Season Pass di Play Store, Apa Itu?
Judul : Google Tawarkan Season Pass di Play Store, Apa Itu?
link : Google Tawarkan Season Pass di Play Store, Apa Itu?
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2018295/original/037453100_1521626304-Game.jpg)
Liputan6.com, Jakarta - Google dikabarkan bakal menggunakan konsep baru untuk aplikasi berbayar di Play Store.
Dari temuan XDA Developers, Google disebut-sebut akan menerapkan sistem bundel berlangganan untuk aplikasi berbayar.
Dikutip dari 9to5Google, Selasa (30/10/2018), sistem yang dikenal sebagai season pass itu muncul pertama kali di kode Play Store terbaru. Berdasarkan deskripsi diketahui ada kode "PLAYPASS_SUBSCRIPTION".
Perusahaan juga membuka survei mengenai layanan ini di Google Opinion Rewards.
Lewat survei tersebut, Google menanyakan pendapat pengguna apabila toko aplikasi menyediakan biaya berlangganan yang tinggi untuk mendapatkan aplikasi dan gim berbayar.
Jadi, sistem bernama Play Pass ini memungkinkan pengguna Android membayar biaya berlangganan untuk memperoleh akses ke sejumlah gim atau aplikasi premium, alih-alih membayarnya secara terpisah.
Menurut perkiraan, sejumlah aplikasi itu akan dibekali dengan Digital Right Management (DRM).
Dengan kata lain, pengguna tidak dapat mengaksesnya begitu biaya berlangganan tidak dibayarkan atau dibatalkan.
Metode ini sebenarnya sudah umum digunakan untuk sejumlah gim, tapi belum dapat diketahui seperti apa mekanismenya saat diterapkan untuk berlangganan aplikasi.
Cara ini juga dapat menjadi strategi Google untuk mengajak pengguna membayar biaya berlangganan daripada membeli aplikasi satu per satu.
Terlepas dari persoalan tersebut, menarik untuk menunggu hingga Google benar-benar mengumumumkan keberadaan fitur ini.
Dan, ada kemungkinan perusahaan masih melakukan uji coba terlebih dulu sebelum memperkenalkan ke publik.
Demikian Informasi Teknologi Google Tawarkan Season Pass di Play Store, Apa Itu?
Google Tawarkan Season Pass di Play Store, Apa Itu?
Anda sekarang membaca artikel Google Tawarkan Season Pass di Play Store, Apa Itu? dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2018/10/google-tawarkan-season-pass-di-play.html