Rilis Bulan Depan, Intip Spesifikasi Honor 8X
Judul : Rilis Bulan Depan, Intip Spesifikasi Honor 8X
link : Rilis Bulan Depan, Intip Spesifikasi Honor 8X
Selain desain, Honor 8X mengunggulkan kamera ganda yang dilengkapi teknologi AI. Bahkan, Honor menyebut kamera Honor 8X memiliki kualitas flagship.
Pada bodi belakangnya, terdapat kamera ganda dengan letak berjajar horizontal di sebelah kanan atas. Wong mengatakan, Honor 8X punya lensa kamera ganda 20MP beraperture f1.8 dan 2MP.
"Kamera ini sangat cocok untuk pengguna yang ingin mengabadikan pemandangan cantik malam hari," katanya. Sementara, kamera selfie Honor 8X memiliki resolusi 16MP yang ditempatkan pada notch di atas layar.
Dia juga menyebut, kamera Honor 8X memiliki teknologi AIS (intelligent anti-shaking) serta AI scenario recognition. "Teknologi ini memungkinkan pengambilan foto yang sama jernihnya baik dengan kamera selfie maupun kamera utamanya.
Bodi belakang Honor 8X juga didukung dengan panel pemindai sidik jari.
Menurut Wong, Honor 8X akan dirilis di Indonesia awal November 2018. Sayangnya, soal harga dan tampilan smartphone ini masih belum diungkapkan ke publik.
Meski begitu, Honor 8X sebelumnya sudah melenggang di beberapa negara lain seperti India, Rusia, dan sejumlah negara Eropa lainnya.
Demikian Informasi Teknologi Rilis Bulan Depan, Intip Spesifikasi Honor 8X
Rilis Bulan Depan, Intip Spesifikasi Honor 8X
Anda sekarang membaca artikel Rilis Bulan Depan, Intip Spesifikasi Honor 8X dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2018/10/rilis-bulan-depan-intip-spesifikasi.html