Sempat Setop Produksi, Apple Kembali Geber iPhone X
Judul : Sempat Setop Produksi, Apple Kembali Geber iPhone X
link : Sempat Setop Produksi, Apple Kembali Geber iPhone X
Pre-order iPhone XR telah digelar sejak Jumat (19/10/2018), tapi jumlah yang memesan dilaporkan tidak melebihi XS dan XS Max.
Hal ini memicu sejumlah perkiraan yakni tidak terlalu banyak konsumen tertarik, atau Apple sengaja menyiapkan lebih banyak perangkat untuk peluncuran iPhone XR pada Jumat (26/10/2018).
Analis terkemuka, Ming-Chi Kuo, menilai tidak terlalu tingginya pre-order iPhone XR disebabkan kedua faktor tersebut. Dalam sebuah laporannya yang dipublikasikan pada Senin (22/10/2018), Kuo memperkirakan pre-order iPhone XR berhasil melampaui iPhone 8 dan 8 Plus.
Di sisi lain, pesanan terhadap iPhone XR sedikit lebih rendah daripada iPhone XR dan XS Max. Namun, hal ini dinilai bukan hal buruk.
Menurut Kuo, pesanan awal iPhone XS memang lebih tinggi, tapi jumlahnya menurun secara signifikan setelah peluncuran. iPhone XR, di sisi lain, pesanan awalnya memang lebih kecil, tapi diprediksi akan mengarah pada angka penjualan lebih stabil dalam jangka panjang.
Hal ini disebabkan harga iPhone XR lebih terjangkau, sehingga dapat menarik konsumen yang memiliki budget terbatas.
Kuo memperkirakan Apple mengapalkan sekira 36 juta - 38 juta unit iPhone XR pada kuartal IV 2018, naik dari ekspektasi sebelumnya sekira 33 juta - 35 juta. Selain itu, ia memperkirakan pesanan terhadap iPhone XR akan tetap kuat sepanjang kuartal I 2019.
(Dam/Isk)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Demikian Informasi Teknologi Sempat Setop Produksi, Apple Kembali Geber iPhone X
Sempat Setop Produksi, Apple Kembali Geber iPhone X
Anda sekarang membaca artikel Sempat Setop Produksi, Apple Kembali Geber iPhone X dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2018/11/sempat-setop-produksi-apple-kembali.html