Kisah Siri Selamatkan Nyawa Pria yang Terjebak di Gurun Pasir
Judul : Kisah Siri Selamatkan Nyawa Pria yang Terjebak di Gurun Pasir
link : Kisah Siri Selamatkan Nyawa Pria yang Terjebak di Gurun Pasir
Liputan6.com, Jakarta - Kisah Siri, asisten virtual besutan Apple, yang dilaporkan telah menyelamatkan nyawa seseorang kembali terjadi. Kali ini, peristiwa dilaporkan berlokasi di Nevada, Amerika Serikat (AS).
Dikutip dari Phone Arena, Senin (14/1/2019), peristiwa ini dialami oleh seorang pria bernama Nate Felix, yang mengalami kecelakaan pada 7 Desember 2018. Ketika itu, dia sedang berkendara di gurun pasir Nevada.
Saat sedang berkendara, jeep yang dikendarainya tergelincir dan membuatnya terjebak.
Felix yang berupaya untuk keluar mengalami kesulitan karena dua tulang belakangnya patah sehingga dia tidak dapat bergerak leluasa.
Dalam kondisi tersebut, Felix lantas berupaya mencari iPhone miliknya untuk mencari pertolongan.
Mengingat dia tidak dapat menemukan smartphone tersebut, dia pun memanggil Siri untuk melakukan panggilan ke sejumlah orang.
Sayang, dalam sejumlah panggilan yang dilakukan, tidak ada yang menjawab. Akhirnya, dia meminta Siri untuk menghubungi 911 dan mendapat respon. Setelahnya, tim penyelamat datang ke lokasi kejadian.
Usai tim penyelamat datang, Felix segera dibawa ke rumah sakit dan keluar setelah empat hari kemudian. Meski kini harus duduk di kursi roda, Felix mengaku sangat beruntung masih bisa hidup.
Alasannya, andaikan Siri tidak dapat menghubungi layanan darurat, Felix dapat saja baruk diketemukan beberapa hari kemudian. Hal itu tentu mengancam nyawanya mengingat suhu gurun pasir Nevada yang sangat dingin di saat malam.
"Jika dia masih berada di luar sana, dia dapat dengan mudah terkena hipotermia," tutur anggota penyelamat Kapten James Perry.
Ini sebenarnya bukan kali pertama Siri dipakai untuk menyelamatkan nyawa seseorang, tahun lalu peristiwa serupa pernah terjadi.
Demikian Informasi Teknologi Kisah Siri Selamatkan Nyawa Pria yang Terjebak di Gurun Pasir
Kisah Siri Selamatkan Nyawa Pria yang Terjebak di Gurun Pasir
Anda sekarang membaca artikel Kisah Siri Selamatkan Nyawa Pria yang Terjebak di Gurun Pasir dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2019/01/kisah-siri-selamatkan-nyawa-pria-yang_13.html