Ups, Aplikasi Kuis Ini Dituding Tak Bayar Uang ke Pemenang
Judul : Ups, Aplikasi Kuis Ini Dituding Tak Bayar Uang ke Pemenang
link : Ups, Aplikasi Kuis Ini Dituding Tak Bayar Uang ke Pemenang
Liputan6.com, Jakarta - HQ Trivia adalah salah satu aplikasi terpopuler yang ada sekarang ini. Aplikasi tersebut menghadirkan kuis yang mengajak semua pengguna dari seluruh dunia mengikuti trivia yang dibacakan host untuk memenangkan uang tunai.
Biasanya, kuis yang diadakan menawarkan jumlah uang tunai yang berbeda-beda.
Namun belum lama ini, HQ Trivia diterpa kabar kurang mengenakkan. Investigasi terbaru mengungkap, ternyata tidak semua pemenang menerima uang tunai seperti yang sudah dijanjikan oleh penyelenggara kuis.
Dilansir Mirror, Selasa (8/1/2019), investigasi yang dilakukan media Kotaku tersebut membeberkan, kalau sejak Oktober 2018, sejumlah pemain mengaku tidak menerima uang tunai setelah memenangkan kuis.
Seperti diketahui, saat memenangkan kuis, pemain akan langsung ditransfer uang yang dijanjikan via PayPal.
"Aku tidak mau main HQ lagi karena mereka tidak menepati janji. Ini tentu membuat kami para pemain frustrasi," ujar salah satu pemain kepada Kotaku.
Hingga berita ini naik, Pihak HQ sendiri belum angkat bicara terkait kasus tersebut.
Sekadar kilas balik, co-founder HQ Trivia Colin Kroll sebelumnya dinyatakan tewas pada 16 Desember 2018 di apartemennya di New York, Amerika Serikat. Kroll berusia 34 tahun.
Dilansir New York Times, pihak kepolisan tiba di apartemen Kroll setelah menerima panggilan telepon dari seorang wanita.
Demikian Informasi Teknologi Ups, Aplikasi Kuis Ini Dituding Tak Bayar Uang ke Pemenang
Ups, Aplikasi Kuis Ini Dituding Tak Bayar Uang ke Pemenang
Anda sekarang membaca artikel Ups, Aplikasi Kuis Ini Dituding Tak Bayar Uang ke Pemenang dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2019/01/ups-aplikasi-kuis-ini-dituding-tak.html