Meriahkan Halloween, Instagram Rilis Filter Seram di Stories
Judul : Meriahkan Halloween, Instagram Rilis Filter Seram di Stories
link : Meriahkan Halloween, Instagram Rilis Filter Seram di Stories
Liputan6.com, Jakarta - Pengguna Instagram, apakah beberapa hari terakhir kamu sering melihat teman menggunggah wajah seram di Instagram Stories?
Ternyata, filter terbaru yang ada di Instagram itu adalah cara Instagram ikut merayakan Halloween yang dirayakan tiap tanggal 31 Oktober.
Filter seram edisi Halloween ini sudah tersedia di Instagram sejak beberapa hari lalu. Instagram menghadirkan dua filter baru dengan tema Halloween. Kedua filter ini menjadikan wajah jadi seram karena didominasi warna gelap.
Cara menggunakannya pun sama dengan filter-filter lainnya di Instagram Stories. Pertama, buka aplikasi Instagram, kemudian buka fitur Instagram Stories. Selanjutnya kamu bisa memilih kamera menjadi kamera depan untuk ber-selfie.
Untuk memakai filter Halloween, kamu hanya tinggal memilih filter yang diinginkan, pilihan ini ada di ikon pojok kanan bawah (gambar wajah). Filter seram Halloween terletak di filter nomor satu dan dua.
Saat Tekno Liputan6.com menjajalnya, Minggu (22/10/2017), filter pertama berwarna hitam, jika kamu menggunakannya, wajah pun seperti sedang disinari lampu senter.
Sementara, warna filter kedua adalah kehijauan. Jika kamu mengarahkan ke wajah, wajah akan menjadi hijau dengan efek mata berwarna putih. Tampilan wajah pun jadi seram.
Bagaimana, tertarik untuk menjajalnya?
(Tin/Cas)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Demikian Informasi Teknologi Meriahkan Halloween, Instagram Rilis Filter Seram di Stories
Meriahkan Halloween, Instagram Rilis Filter Seram di Stories
Anda sekarang membaca artikel Meriahkan Halloween, Instagram Rilis Filter Seram di Stories dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2017/10/meriahkan-halloween-instagram-rilis.html