Kalah Main Fortnite, Seorang Pria Ancam Bunuh Bocah 11 Tahun
Judul : Kalah Main Fortnite, Seorang Pria Ancam Bunuh Bocah 11 Tahun
link : Kalah Main Fortnite, Seorang Pria Ancam Bunuh Bocah 11 Tahun
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-gray-landscape.png,553,20,0)/kly-media-production/medias/2252317/original/039568800_1529222241-fortnite-nintendo-switch-01.jpg)
Liputan6.com, Jakarta - Permainan dalam gim tak dimungkiri kerap dibawa menjadi persoalan pribadi dan dibawa ke dunia nyata. Salah satunya seperti yang terjadi di Amerika Serikat, baru-baru ini.
Menurut laporan Mirror, Jumat (21/9/2018), seorang pemain Fortnite berumur 45 tahun diketahui mengancam pemain lain yang baru berusia 11 tahun. Alasannya sederhana, pria itu kalah dalam gim battle royale tersebut.
Pria yang belakangan diketahui bernama Michael Aliperti itu mengancam akan mendatangi rumah sang bocah dan menghajarnya. Penuturan polisi setempat, Aliperti diketahui juga mengancam akan menembak sang anak di rumah atau di sekolah.
Dalam ancaman tersebut, Aliperti mengaku bahwa dirinya mengenal sang bocah dan mengetahui rumah termasuk sekolahnya. Ancaman itu seluruhnya dilakukan melalui teks dan pesan suara lewat Xbox Live usai bermain Fortnite.
Usai ancaman itu, kepolisian setempat langsung memperketat keamanan di tempat sang anak sekolah. Kendati demikian, polisi tidak mengungkap apakah Aliperti benar-benar mengetahui identitas anak tersebut.
Butuh waktu lima jam bagi kepolisian untuk menangkap Aliperti di rumahnya. Dia didakwa dengan pasal ancaman tingkat dua dan bertindak untuk mencelakakan seorang anak.
Saat dikonfirmasi media setempat, Andrew Karpf yang mengaku sebagai saudarinya mengaku Aliperti tengah berada di kondisi yang sulit. Karpf beralasan, Aliperti baru saja melalui proses perceraian dan didera stres berat.
Terlepas dari hal tersebut, seorang ahli teknologi Lance Ulanoff menuturkan kasus ini merupakan panggilan bagi para orangtua untuk mengawasi anak-anaknya yang bermain gim online, seperti Fortnite. Mereka juga harus mengetahui dengan siapa dia bermain.
Demikian Informasi Teknologi Kalah Main Fortnite, Seorang Pria Ancam Bunuh Bocah 11 Tahun
Kalah Main Fortnite, Seorang Pria Ancam Bunuh Bocah 11 Tahun
Anda sekarang membaca artikel Kalah Main Fortnite, Seorang Pria Ancam Bunuh Bocah 11 Tahun dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2018/09/kalah-main-fortnite-seorang-pria-ancam.html