Top 3 Tekno: 961.456 Situs Bermuatan Konten Negatif Diblokir Kemkominfo
Judul : Top 3 Tekno: 961.456 Situs Bermuatan Konten Negatif Diblokir Kemkominfo
link : Top 3 Tekno: 961.456 Situs Bermuatan Konten Negatif Diblokir Kemkominfo
Liputan6.com, Jakarta - 961.456 situs bermuatan konten negatif yang diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo), menjadi artikel terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com pada Sabtu (22/12/2018).
Tak cuma itu, ada dua artikel lain yang tidak kalah populernya dicari pembaca. Di antaranya seperti pembangunan Palapa Ring Tengah yang siap diuji coba, dan sepuluh (10) tren teknologi di 2019.
Tanpa berpanjang lebar, langsung saja simak ketiganya berikut ini.
1. Kemkominfo Blokir 961.456 Situs Bermuatan Konten Negatif
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) telah memblokir sebanyak 961.456 situs web bermuatan konten negatif pada tahun ini, mulai Januari-November.
Dari jumlah itu, telah dilakukan normalisasi sebanyak 430 situs karena adanya klarifikasi dan pemilik situs dan kepatuhan terhadap peraturan yang ada.
Berdasarkan data hingga November 2018, situs pornografi masih menjadi yang paling banyak diblokir oleh Kemkominfo sepanjang tahun ini.
Total sebanyak 106.466 situs yang mengandung konten pornografi ditutup karena adanya aduan dari masyarakat ataupun permintaan lembaga.
2. Pembangunan Palapa Ring Tengah Tuntas, Siap Diuji Coba
Pembangunan proyek Palapa Ring Tengah telah selesai dilakukan. Kini jaringan kabel serat optik sepanjang 2.995 kilometer (km) di 17 kabupaten dan kota itu siap diuji coba sebelum mulai dioperasikan.
Dikutip dari keterangan resmi Kemkominfo, Sabtu (22/12/2018), berdasarkan data Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI), hingga saat ini terdapat 23 perusahaan yang menyampaikan minat untuk melakukan uji coba.
Palapa Ring Tengah yang dibangun melintasi Provinsi Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara dan Maluku Utara ini, terdiri atas kabel darat sepanjang 1.326,22 km dan 1.787,06 km kabel laut. Proyek yang bernilai Rp1,38 triliun ini memungkinkan akses kecepatan internet 4G sampai dengan 30 Mbps.
3. 10 Tren Teknologi 2019, Mulai dari Asisten Virtual hingga 5G
Sama seperti tahun sebelumnya, Ericsson kembali merilis laporan tren teknologi dari Consumer Lab miliknya. Memiliki judul 10 Hot Consumer Trends 2019, laporan ini mewakili prediksi sekitar 34 juta pengguna awal teknologi.
Dalam edisi terbaru ini, Ericsson melakukan evaluasi terhadap pemikiran dan prediksi konsumen tentang teknologi masa depan, seperti kecerdasan buatan, virtual reality, 5G, hingga sistem otomasi.
Berdasarkan laporan ini, teknologi otonom dan yang dapat memprediksi suasana hati pengguna dapat segera memainkan peran lebih besar dalam kehidupan sehari-hari pengguna.
(Jek/Isk)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Demikian Informasi Teknologi Top 3 Tekno: 961.456 Situs Bermuatan Konten Negatif Diblokir Kemkominfo
Top 3 Tekno: 961.456 Situs Bermuatan Konten Negatif Diblokir Kemkominfo
Anda sekarang membaca artikel Top 3 Tekno: 961.456 Situs Bermuatan Konten Negatif Diblokir Kemkominfo dengan alamat link https://infotekno-baru.blogspot.com/2018/12/top-3-tekno-961456-situs-bermuatan.html